Jumat, 10 Desember 2010

Tablet PC 4 Titik Sentuh

Diposting oleh ZegyVioletaP di 09.02 0 komentar
Jakarta - Produsen laptop asal Jepang Fujitsu memperkenalkan Tablet PC pertama mereka, yang hadir dengan multitouch empat titik. Tak hanya itu, teknologi baru tersebut juga menggunakan tiga cara input yang diperhalus yang membuat pengguna melakukan gestur baru dalam berinteraksi dengan layar sentuh.


Yang dimaksud tiga cara input adalah sentuhan, penulisan, dan pengetikan. Para pengguna dapat memilih untuk menulis dengan Stylus Pen milik Fujitsu pada layar sentuhnya, atau mengetik dengan keyboard. 

"Fujitsu selalu mendengarkan konsumen dan kita mengambil kebutuhan-kebutuhan para pengguna ke hati kami. Kami sangat bangga memperkenalkan keunikan four-point multi-sentuh," ujar Edmund Lim, Manajer Pemasaran Produk, Pemasaran Produk, Fujitsu PC Asia Pasifik, dalam keterangan kepada detikINET, Jumat (10/12/2010).

Adapun dua produk yang diperkenalkan Fujitsu adalah Lifebook T580 dan TH550, yang hadir dengan bobot 1,4 kg. Dua Tablet PC tersebut mengunggulkan layar sentuh 10.1 dengan auto-rotasi beresolusi HD.

Meski ukurannya kecil, tablet PC ini dilengkapi varian prosesor: Intel Core i3-380UM, i5-560UM, Pentium U5400, chipset ekspres Intel HM55 yang bertegangan rendah. Kedua tablet tersebut diklaim memiliki ketahanan baterai hingga 7,2 jam.



Empat Titik Sentuh

Teknologi multitouch Tablet PC Fujitsu kini dilengkapi dengan empat titik sentuh. Jika pada produk terdahulu gestur layar sentuh bisa mendeteksi pinch-to-zoom, dengan dua titik, kini teknologi baru ini memungkinkan gestur baru dengan empat titiknya.

Yang pertama saat ditekan dengan satu sentuhan , layar akana merespon sebagai klik satu kali. Yang kedua masih sama seperti terknologi yang ada saat ini, layar sentuh merespon dua titik sebagai fungsi pinch-to-zoom atau scrool.

Sementara saat pengguna melakukan sentuhan dengan tiga titik berbeda, layar sentuh akan merespon memaksimalkan tab Windows, atau membuka efek aero 3D pada Windows 7 untuk memilih menu. Yang terakhir saat pengguna melakukan sentuhan dengan empat titik jari, layar sentuh bakal merespon zoom in di area tertentu yang dipilih, atau melakukan crooping.

Fujitsu Lifebook T580 dan TH550 tersedia di distributor Fujitsu dengan harga masing-masing berkisar USD 1.278 (Rp 11,4 Juta) dan USD 1.150 (Rp 10,2 Juta).



Kamis, 09 Desember 2010

Happy life with God

Diposting oleh ZegyVioletaP di 08.52 0 komentar
Hidup berjalan di dalam Tuhan itu gak selamanya indah. Ada berbagai macam masalah, tantangan, dan persoalan yang kita hadapi. Tapi di balik itu semua ada rencanaNya yang indah bagi kita yang tetap setia sampai akhir. Semua persoalan di hidup kita itu cuma sebuah proses yang Dia berikan agar kita menjadi pribadi yang lebih dewasa. Di balik proses hidup yang berat ada hasil akhirnya yang terbaik yang telah Dia sediakan buat kita yang tetap mengandalkan Dia dan bukan kekuatan manusia. Berikut ini ada sebuah ilustrasi yang menggambarkan bagaimana proses hidup seseorang yang setia berjalan bersama Tuhan. Dan sampai akhirnya ada tempat terindah yang Tuhan telah sediakan buat dia. Ilustrasi ini juga mengambil referensi ayat dari Yeremia 29:11 yang berisikan " Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan". Semoga ilustrasi berikut memberi banyak inspirasi untuk kalian yang membacanya. Tuhan Berkati !!


Rabu, 08 Desember 2010

Keyboard Bertenaga Surya dari Logitech

Diposting oleh ZegyVioletaP di 23.29 0 komentar
Baru-baru ini Logitech meluncurkan produk terbarunya yaitu sebuah perangkat peripheral komputer bernama Wireless Solar Keyboard K750. Dengan inovasi tenaga surya ini, para pengguna jadi lebih mudah menggunakan keyboardnya  karena tenaga atau daya dari keyboard ini dapat diisi dengan menggunakan tenaga surya. Seperti yang dikatakan oleh pihak Logitech bahwa apabila tenaga pada keyboard K750 ini sudah terisi penuh, maka keyboard dapat digunakan selama 3 bulan lamanya bahkan di dalam keadaan gelap sekalipun.

Pada bagian keyboard K750 terdapat sebuah tombol On/Off yang bisa dipakai untuk membantu pengguna untuk menghemat daya ketika keyboard sedang tidak digunakan, selain itu juga disediakan fasilitas indikator yang akan memberitahukan kepada para pengguna apabila daya keyboard sudah dalam keadaan rendah. Untuk saat ini harga keyboard K750 berkisar $79.99 dan baru tersedia dengan sistem pre-order. 

Blackberry Playbook

Diposting oleh ZegyVioletaP di 21.06 0 komentar

BlackBerry PlayBook merupakan sebuah produk terterbaru yang di keluarkan oleh RIM (Research In Motion)  memproduksi BlackberryBlackberry. Rencananya Playbook akan tersedia pada awal tahun 2011 di Amerika. Beberapa fitur dari Blackberry Playbook yaitu: di tinjau dari sisi softwarenya, PlayBook akan menggunakan sistem operasi BlackBerry Tablet OS berdasarkan arsitektur micro-kernel QNX Neutrino, kemudian dalam software PlayBook mendukung Flash 10.1, WebKit dan HTML 5, OpenGL (untuk grafis 3D seperti pada game), Adobe Mobile AIR, Adobe Reader, Java, POSIX dan BlackBerry WebWorks, media yang bisa diputar di PlayBook termasuk video hingga resolusi 1080p High Definition. Formatnya, mencakup H.264, MPEG, DivX dan WMV. Sedangkan audionya mencakup MP3, AAC dan WMA.Blackberry Playbook ini juga menyediakan layanan WiFi 802.11 a/b/g/n dan Bluetooth 2.1 + EDR, selain itu tablet Blackberry Playbook juga memiliki ukuran 7,48 inch yang lebih kecil dibandingkan ukuran iPad yang rata-rata memiliki ukuran 9 Inch dan berat dari tablet ini sekitar 0.9 pounds. Fitur lainnya dari Blackberry Playbook adalah dilengkapi dengan dual kamera yang dapat digunakan untuk melakukan panggilan konferensi atau conference calling, dimana layanan kamera ini tidak tersedia pada iPad. Dengan ukuran masing-masing 3 megapixel untuk kamera bagian depan dan 5 megapixel untuk bagian belakang. Dari beberapan wacana yang ada, rencananya harga dari Blackberry Playbook ini akan lebih murah dibandingkan harga pesaingnya yaitu iPad dan Samsung Galaxy Tab. Ada yang berminat memilikinya ??..

Kecanggihan SketchBook Mobile Buat Para Arsitek

Diposting oleh ZegyVioletaP di 08.11 0 komentar
Autodesk, perusahaan dibalik software desain arsitektur terkemuka AutoCAD meluncurkan aplikasi bagi platform Android. Aplikasi ini bernama SketchBook Mobile. Kelebihannya adalah bisa dipakai oleh para arsitek dimana saja dan kapan saja, karena sifatnya yang berupa portable. Didalamnya terdapat aplikasi yang memungkinkan para penggunanya untuk membuat sketsa desain rumah dengan handset Android yang dimiliki. Aplikasi Autodesk di Android ini menitik beratkan pada para desainer rumah, grafis, atau pelajar dan mahasiswa yang gemar membuat desain sketsa rumah. Awalnya SketchBook Mobile pertama diluncurkan pada iPhone di tahun 2009 lalu. Autodesk berharap aplikasi ini laris di pasaran seperti lakunya iPhone beberapa waktu lalu. Tapi salah satu yang mengecewakan adalah aplikasi ini tidak gratis. Aplikasi ini dapat berjalan minimal pada OS Android 2.1.

Google Maps 5 Bisa Dipakai Secara Offline

Diposting oleh ZegyVioletaP di 07.52 0 komentar
Ada berita terbaru yang dilansir dari sebuah media online lokal bahwa sekarang kita bisa memakai Google Maps dalam keadaan offline. Kalau biasanya kita memakainya harus secara online dulu atau terkoneksi dengan jaringan internet sekarang tidak lagi. Ini artinya setiap pengguna aplikasi peta ini bisa lebih cepat memuat peta sekaligus memangkas jumlah koneksi data yang digunakan. 

Pada Google Maps 5 ini bisa menyimpan semua peta dan rute yang pernah dilalui penggunanya ke dalam sebuah memori. Sehingga ketika digunakan kembali, pengguna tidak lagi harus mendownload ulang peta seperti yang berlaku pada versi sebelumnya. Selain itu juga, versi terbaru dari aplikasi peta ini bisa menampilkan gambar peta secara 3D ala Google Earth. Pengguna juga bisa dengan mudahnya untuk dapat memutarnya dengan sentuhan 2 jari sekaligus. Wow keren yaa ?!?.. Bagi yang berminat silahkan mencoba !!

Top 10 Roller Coaster Tercepat di Dunia

Diposting oleh ZegyVioletaP di 04.58 0 komentar
 
Kalian pasti pernah naik roller coaster di taman-taman rekreasi yang ada di Indonesia. Ada perasaan takut atau ngeri pastinya saat kita naik wahana yang satu ini. Tapi itu semua belum seberapa dibandingkan dengan roller coaster yang ada di bawah ini. Berikut akan ada 10 roller coaster tercepat di dunia. Ini dia ceritanya.



Kingda Ka. Lokasi: Six Flags Great Adventure, Jackson Township, New Jersey, USA. Top Speed: 128 mph / 206 km/h.



Kingda Ka bukan hanya roller coaster tercepat di dunia, tetapi juga merupakan yang tertinggi di dunia. Sistem Hidrolik mampu membuat kereta mencapai kecepatan 206 km per jam hanya dalam waktu 3,5 detik saja. Kingda Ka juga mempunyai trek menanjak setinggi 456 kaki, lalu menurun dengan ketinggian 418 kaki dan diikuti dengan alur sipral 270 derajat. Terletak di alam terbuka, Kingda Ka ini hanya dioperasikan pada waktu cuaca cerah. pada waktu hujan gerimis kecil pun, rollercoaster ini tidak diijinkan beroperasi demi keselamatan, mengingat kecepatannya yang dimiliknya sanggup membahayakan jiwa penumpang jika dioperasikan pada saat cuaca tidak cerah. 


Top Thrill Dragster. Lokasi: Cedar Point, Sandusky, Ohio, USA. Top Speed: 120 mph / 193 km/h


Top Thrills mampu mencapai kecepatan 193 km per jam hanya dalam waktu kurang dari 4 detik saja. Walaupun bukan rollercoaster tertinggi di dunia, tetapi Top Thrill mempunyai alur turun kecuraman tertinggi di dunia yaitu 499 kaki. Mempunyai trek mengagumkan dengan beberapa trek yg memiliki sudut kecuraman 90 derajat, serta mempunyai trek dimana membuat penumpang akan merasakan kehilangan gravitasi, sehingga membuat tubuh sedikit melayang. 


Dodonpa. Lokasi: Fuji-Q Highland, Fujiyoshida, Yamanashi, Japan. Top Speed: 106.9 mph / 172 km/h. 



Dodonpa diluncurkan tahun 2001, mempunyai ketinggian 170 kaki, dan mempunyai tarikan berkecepatan 172 km per jam yang dapat dicapai hanya dalam waktu 2 detik, sehingga mampu membuat para penumpangnya menahan nafas mereka karena kecepatan ini.


Tower of Terror.  Lokasi: Dreamworld, Coomera, Queensland, Australia. Top Speed: 100 mph / 161 km/h.
                                               
                      


Tower of Terror merupakan rollercoaster yg memiliki trek dimana para penumpang akan merasakan alur jatuh secara terbalik dalam posisi kecuraman 90 derajat, benar2 spektakuler. Mampu mencapai kecepatan 160.9 km per jam dalam waktu kurang dari 7 detik.




Superman: The Escape. Lokasi: Six Flags Magic Mountain, Valencia, California, USA. Top Speed: 100 mph / 161 km/h. 


                 


Superman: The Escape mungkin adalah rollercoaster yg paling membuat bulu kuduk berdiri, karena memilik alur loop dan twist yang sangat mengagumkan.




Steel Dragon 2000. Lokasi: Nagashima Spa Land, Mie Prefecture, Japan. Top Speed: 95 mph / 152.9 km/h.


               
Steel Dragon 2000 merupakan rollercoaster tertinggi di dunia untuk kategori rollercoaster yg masih menggunakan rantai penarik tradisional. Selain itu Steel Dragon 2000 juga dinobatkan sebagai Rollercoaster yg memiliki trek terpanjang di dunia yaitu 8133 kaki.


Millennium Force. Lokasi: Cedar Point, Sandusky, Ohio, USA. Top Speed: 93 mph / 149.7 km/h.


                
Diluncurkan bulan mei 2000, M-Force merupakan salah satu roller coaster tertinggi di dunia, mempunyai alur turun kecuraman trek stinggi 300 kaki, dengan sudut kecuraman 80 derajat dari titik tertinggi.          




Titan. Lokasi :Six Flags Over Texas, Arlington, Texas, USATop Speed: 85mph/136.7km/h.                                            

                  


Titan dibuat oleh desainer dari Swiss, yang juga mebuat Goliath. Mempunyai trek sepanjang 5,280 kaki, dan alur kecuraman trek setinggi 255 kaki, dan mampu mencapai kecepatan 85 mil per jam.  


Goliath. Lokasi: Six Flags Magic Mountain, Valencia, California, USA. Top Speed: 85 mph / 136.7 km/h.


                 


Selain mendapat peringkat sebagai rollercoaster tercepat ke 9, Goliath juga mendapat peringkat ke 3 sebagai rollercoaster tercuram, dan peringkat 7 sebagai rollercoaster tertinggi di dunia. Mempunyai alur turun kecuraman trek setinggi 255 kaki, dan dapat mencapai kecepatan 85 mil per jam. Mempunyai tunnel berasap, dan alur trek seperti punggung unta, dan bunny-hop mengagumkan yg mampu membuat penumpang sedikit melompat dari kursi saat bunny-hop terjadi. Goliath merupakan salah satu rollercoaster paling menyenangkan di dunia.


Phantom’s Revenge. Lokasi: Kennywood, West Mifflin, Pennsylvania, USA. Top Speed: 82 mph / 131.9 km/h.
                  


Tahun 2001, Phantom's Revenge yang dibuat untuk menggantikan Steel Phantom, selalu masuk dalam ranking 5 besar rollercoaster paling top di dunia. Phantom's Revenge memiliki alur turun kecuraman trek setinggi 228 kaki, dan dapat mencapai kecepatan 82 mil per jam.

Profile Facebook Berganti Wajah

Diposting oleh ZegyVioletaP di 01.31 0 komentar
Mulai minggu ini tampilan profile di facebook berubah. Awalnya pas upgrade sempet heran sih. Menurut beberapa artikel online yang ada, dalam penjelasan dalam blog resminya, facebook di desain dengan tampilan baru itu tujuannya adalah untuk memudahkan pengguna dalam mengumpulkan informasi penting sesorang dari profil mereka dengan lebih cepat. Selain itu juga, facebook dalam desain baru itu untuk mencoba membuat keseluruhan profil memiliki pengalaman visual yang lebih menarik dengan menampilkan pengalaman visual berbeda lewat foto dan gambar yang lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Pengelola Facebook juga mengatakan bahwa perubahan tersebut dimaksudkan untuk memudahkan pengguna untuk menceritakan kisah mereka - siapa mereka, di mana mereka bekerja, filosofi hidup mereka dan orang-orang yang paling penting dalam hidup mereka.

Pada halaman profil akan dimulai dengan gambaran singkat informasi dasar seseorang seperti tempat asal, tempat sekolah, lokasi kerja dan beberapa percakapan yang  dimulai dengan orang lain atau perubahan informasi dengan teman lama. Pada bagian atas profil, akan ada foto-foto yang di dapat dari tag-an teman lainnya. Facebook dengan tampilan baru ini juga lebih kaya akan gambar. Dan pengelompokan teman juga dibuat lebih detail. Sekarang ada kategori sahabat, teman kerja, dan lainnya yang bisa dipilih untuk menata teman-teman yang ada. Pencarian teman juga ditampilkan lebih visual dengan gambar-gambar. Semua penambahan ini berusaha memberikan gambaran yang lebih lengkap dari seseorang

Sabtu, 04 Desember 2010

Membuat Animasi dengan 3D Studio Max

Diposting oleh ZegyVioletaP di 09.12 1 komentar
3D MAX. Mungkin sebagian dari kita baru mendengar atau mungkin belum pernah mendengar nama ini. Apa sih 3D MAX??.. 3D MAX adalah sebuah software yang sering digunakan oleh seseorang yang merancang produknya menggunakan animasi 3 dimensi. Aplikasi canggih ini dirilis oleh sebuah perusahaan bernama Autodesk Media & Entertainment yang pada mulanya dikenal sebagai Discreet and Kinetix. Software ini memiliki kemampuan modeling yang kuat dan merupakan plugin architecture yang fleksibel dan bekerja dengan platform Microsoft Windows. 3D Studio MAX banyak digunakan oleh para pembuat video game, visualisasi architecture, design produk dan juga studio TV untuk pembuatan animasi.

Dalam 3D MAX dikenal dengan adanya metode pemodelan, antara lain :
  1. Pemodelan dengan primitif. Disini adalah metode dasar dalam 3D MAX yang merupakan sebuah pemodelan yang menggunakan bentuk-bentuk dasar atau primitif. Bentuk-bentuk dasarnya seperti bentuk kotak, bola, kerucut, limas, prisma silinder dan objek-objek dasar lainnya yang telah disediakan. Dalam metoda ini, pengguna juga bisa menggunakan operasi Boolean, penggabungan, pemotongan maupun pengurangan. 
  2. Surface tool
  3. NURMS (subdivision surfaces) 
  4.  NURBS 
  5.  Pemodelan polygon
Nah, bagi kalian yang ingin mencoba tapi belum paham sepenuhnya dengan software yang satu ini, tidak perlu kuatir karena akan ada sedikit tips bagi seorang pemula, antara lain :
  1. Kenali software secara benar-benar terlebih dahulu sebelum kita menginstal software ini. Misalnya dari segi ukuran software ini
  2. Kenali icon-icon yang ada pada toolbar pada software ini, seperti fungsi dan penggunaannya serta posisi pada toolbar untuk memudahkan Anda dalam proses perancangan.
  3. Mulailah dari membuat bentuk-bentuk dasar seperti bola, kotak, silinder dan sebagainya.
  4. Gunakanlah render-render sederhana terlebih dahulu untuk mengetahui dan mengenal lebih jauh kecanggihan masing-masing fitur.
  5. Jangan berhenti ketika ada masalah atau ketidaktahuan, tanyakan pada orang yang sudah paham akan software ini dan pelajari semua tentang software itu dan ikutilah tutorial yang ada di dalamnya.


Playstation Move

Diposting oleh ZegyVioletaP di 08.25 0 komentar
PlayStation Move merupakan sebuah produk yang dikeluarkan oleh Sony Computer Entertainment yang berupa seperangkat tambahan untuk PS3 yang fungsinya hampir mirip dengan Wii Remote pada Nintendo Wii. Sebelum diberi nama Playstation Move, pihak Sony memberi namanya yaitu PlayStation Motion Controller. Bedanya, tidak seperti Nintendo Wii yang memanfaatkan tekknologi motion sensor, PlayStation Move menggunakan teknologi bluetooth 2.0 yang mana lebih fleksibel dalam penggunaanya. Jadi, PS Move memiliki sensor yang dapat mendeteksi setiap gerakan pemain dan mengimplementasikannya ke dalam sebuah permainan. Move ini menggunakan Eye Gaming Webcam, yang akan menerjemahkan gerakan pengguna menjadi aksi-aksi dalam permainan dalam PS3. Peralatannya terdiri dari genggam tongkat, pengendali menggunakan PlayStation Eye webcam untuk melacak posisi tongkat, dan inersia sensor untuk mendeteksi gerakannya. Move memiliki bagian-bagian seperti empat tombol action utama (Segitiga, Kotak, Silang, dan lingkaran), Move Button (berfungsi sebagai tombol Ok/Accept), PS Button (pergi ke XMB), “T” trigger di sisi belakang, dan dua port lain dibagian bawahnya.

Kalau kita lihat, PS Move hampir mirip dengan Wii Mote, tapi ada  satu hal yang membuatnya berbeda adalah dengan adanya Orb yang terpasang di bagian atasnya. Orb sendiri adalah suatu alat yang diatasnya berbentuk bola bulatan kecil yang dapat menyala berubah warna. Hal ini dsebabkankan karena Orb yang terbuat dari bahan seperti karet dilengkapi dengan LED di bagian dalam. 

Kamis, 02 Desember 2010

iOS 4.2 Produk Terbaru Apple

Diposting oleh ZegyVioletaP di 07.21 0 komentar

Hari Senin tanggal 22 November 2010 yang lalu Apple telah meluncurkan sebuah update OS terbaru bernama iOS 4.2. OS ini disebut- sebut dapat mengubah iPad menjadi baru dengan tersedianya fitur-fitur terbaru yang di ada di dalamnya. Seperti Multitasking, TV Show rental yang memungkinkan uploading video HD melalui WiFi, tersedianya tampilan foto berkualitas High Dynamics Range (HDR), bisa mengatur folder untuk beragam file, tersedianya Game Center, AirPrint yang dapat digunakan untuk mencetak apapun pada iDevice anda ke printer yang didukung dan ada juga AirPlay yang memungkinkan streaming langsung ke Apple TV, streaming music, ataupun video dari komputer ke i-device melalui WiFi.

Kelebihan dari beberapa fitur yang ada dalam iOS 4.2 :
  1. Multitasking. Dengan update ke iOS 4.2, pengguna iPad dapat menjalankan aplikasi favorit mereka dan pindah ke aplikasi lainnya tanpa menutup aplikasi lainnya yang ada pada iPad. Selain itu, untuk folder Mail kini dilengkapi dengan Unified Inbox yang memungkinkan pengguna untuk membaca pesan dengan cepat.
  2. AirPlay.  Pengguna IOS ini juga akan dapat menggunakan AirPort Express dan bermain ke sungai secara nirkabel ke speaker stereo. 
  3. AirPrint. Fitur ini dapat mencetak-generasi arsitektur dengan WiFi yang bertujuan untuk mempermudah mencetak dengan sepenuhnya menghilangkan driver printer. Sebuah pilihan AirPrint juga memungkinkan printer termasuk HP Photosmart, HP LaserJet HP Officejet Pro dan akan menjadi yang pertama untuk mendukung pencetakan langsung dari perangkat IOS. IPAD, iPhone dan iPod touch hanya dapat ditekan untuk mencetak dokumen atau foto secara nirkabel ke printer yang mendukung AirPrint.
  4. Find My iPhone / iPod / iPad. Fitur ini sendiri dapat didownload secara gratis di App Store dan memungkinkan pengguna untuk dengan mudah menemukan perangkat hilang pada peta dan memilikinya menampilkan pesan atau memutar suara. Pengguna jarak jauh dapat mengunci atau menghapus data dari perangkat yang hilang untuk melindungi privasi.



Rabu, 01 Desember 2010

Struktur Data 1

Diposting oleh ZegyVioletaP di 02.11 0 komentar
Berikut ini adalah contoh LA praktikum Struktur Data pertemuan pertama. Hanya sekedar referensi. Semoga bisa banyak membantu . 

Lemon Si Pengusir Letih

Diposting oleh ZegyVioletaP di 01.44 0 komentar
Lemon adalah buah yang kaya asam sitrat, kalsium, magnesium, vitamin C, bioflavonoids, pektin, dan limonene yang mampu mencegah infeksi. Banyak khasiat yang terdapat dalam lemon, selain sebagai obat jerawat, ternyata lemon dapat digunakan untuk mengusir rasa letih yang ada dalam diri kita. 

Sebuah penelitian di University of Maryland's Medical Center membuktikan  bahwa aroma dan rasa lemon dengan kandungan kadar vitamin C tinggi dapat mengurangi kelelahan dan memberi kesegaran. Ingat juga bahwa lemon mengandung antioksidan pencegah infeksi yang rentan diderita orang yang sedang kelelahan. 

Cara penggunaan lemon untuk mengusir rasa lelah adalah: Peras satu buah lemon ukuran sedang ke dalam segelas air hangat. Campur dengan satu sendok madu. Minum sampai habis. Ulangi sebanyak 3 kali dalam sehari. Tapi kalau kita sudah terlanjur sakit karena terlalu lelah, minumlah ramuan ini setiap 2 jam hingga sakit mereda.







Karakter Seorang Sahabat Sejati

Diposting oleh ZegyVioletaP di 01.07 0 komentar
Sahabat.. Di antara kita mungkin banyak yang memiliki sahabat di hidupnya. Sahabat adalah seseorang yang sangat dekat dengan kita, bahkan seringkali sahabat sudah di anggap sebagai saudara atau keluarga kita sendiri. Persahabatan pada umumnya di mulai saat kita bertemua dengan seseorang yang memiliki kesamaan minat, gaya hidup, atau bahkan cita-cita. Selain itu, seorang sahabat biasanya juga memiliki daya tarik yang membuat kita senang menghabiskan waktu bersama dirinya, baik dalam suka dan duka. Di dalam persahabatan, juga ada kebiasaan 'take and give' atau saling memberi dan menerima. 

Perlu diingat bahwa di dalam membangun suatu persahabatan dengan seseorang itu, pasti akan mempengaruhi karakter kita. Entah itu perubahan sikap, kebiasaan-kebiasaan, atau perilaku. Jika kita bergaul dengan seseorang yang pemalas, kita juga akan terpengaruh dengan sifatnya yang pemalas itu atau sebaliknya jika kita bergaul dengan seseorang yang rajin, suatu saat kita pasti akan terpengaruh dengan perilakunya yang rajin itu. Untuk itu ketika kita mencari seorang sahabat ada baiknya adalah seseorang yang bisa mempengaruhi hidup kita ke arah hidup yang baik, seseorang yang benar- benar dapat dipercaya dan setia. Bisa dikatakan seorang sahabat sejati. Lalu bagaimana cara kita bisa menemukan karakter sahabat sejati dalam diri seseorang??.. Berikut beberapa kriteria sahabat sejati :
  1. Sahabat yang sejati adalah seseorang yang bersedia untuk tidak sekadar menerima pemberian kita, tetapi juga memberi apa yang kita butuhkan. Ia mau berjalan bersama dengan kita, entah dalam suka dan duka. Artinya, ada pengaruh positif yang diberikan sahabat kepada kita.
  2. Kita dan sahabat juga harus saling menerima apa adanya. Ini termasuk status ekonomi, ras atau suku, pendidikan, bahkan agama sekali pun. 
  3. Seorang sahabat tidak hanya melulu menyenangkan hati. Ia juga tidak segan-segan memberi teguran apabila kita melakukan kesalahan. Ini karena ia tidak ingin sahabatnya jatuh ke dalam dosa. Tapi, sahabat yang baik tidak akan menegor dengan sewenang-wenang, melainkan dengan sopan dan dilakukan atas dasar kasih.
  4. Sahabat yang baik artinya seseorang yang bisa dipercaya, menguasai diri, dan tidak akan membuka aib termasuk berkomitmen untuk menjaga reputasi sahabatnya. Ini berarti dia tidak akan membuka rahasia pribadi sahabatnya demi keuntungan pribadi. Malahan, dia akan menutupi kesalahan sahabatnya itu, dengan terlebih dulu memastikan bahwa si sahabat sudah menyadari kesalahannya tersebut. 
  5. Sahabat sejati adalah seseorang yang rela berkorban demi sahabatnya. Syarat ini yang jarang kita temui pada diri seseorang. Seringkali seseorang takut atau ragu untuk mempertaruhkan sesuatu yang dia sukai atau bahkan hidupnya sekalipun demi sahabatnya. Rasa egois dalam diri seseorang seringkali muncul dan tidak mau membantu sahabatnya yang sedang mengalami kesusahan. 
Itulah beberapa tips karakter seorang sahabat sejati yang sebenarnya. Semoga dengan tips-tips yang ada dapat membantu kalian untuk menemukan seseorang yang pas untuk dijadikan sahabat sejati. Selamat mencoba !! 




 

Extraodinary Bloggy Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review